Skip to main content

Menghadapi Berkembangnya Bisnis Platform

 


Platform sendiri digagas oleh eisman pada tahun 2004, contoh platform disini adalah google, apple, ibm Samsung.  Kalau di Indonesia platform-platform tersebut adalah Go-Jek, buka lapak, dan kita bisa. Bahkan produk jasa pun sudah ada platformnya. Jadi platform disini lebih dari sekedar broker melainkan. Platform hanya mengubah dari apa yang dibelanjakan menjadi bagaimana membelanjakan. Kemudian hal ini akan memberikan perubahan dalam kehidupan.

Kekuatan teknologi informasi platform mampu mempertemukan lebih dari satu pasar. Platform yang baik menawarkan infrastruktur yang baik, seperti memberikan pelayanan dan harga yang baik. Platform dapat mengubah kehidupan seperti waktu yang dibutuhkan lebih singkat, tidak memerlukan tempat banyak untuk memasarkan.

Seperti cerita traveler ketika dulu mereka sangat merogoh kocek yang banyak untuk sekedar berlibur, mulai dari mencari tiket pesawat, mencari angkutan umum yang sesuai tujuan, bahkan mencari penginapan yang sesuai budget, hal ini akan sangat memakan biaya dan waktu. Namun dengan adanya platform akan sangat membantu para pelancong dalam mendapatkan hal tersebut diatas. Mereka tidak harus pergi kemana-mana tinggal melihat informasi di gadget dan memilihnya.

Keberadaan platform ini menuntut kita untuk belajar lebih banyak dan lebih banyak berinovasi, uang menjadi sangat mudah berpindah. Batas kepemilikan menjadi lebih terbuka dan kolaboratif. Manusia akan lebih memilih untuk sharing daripada system kepemilikan pribadi.

Perbedaan Platform dengan Produk

Produk harus berwujud barang, sedangkaan platform lebih kepada mempertemukan supply demand atau penjual dan pembeli. Produk harus memakan tempat yang banyak sedangkan platform tidak memerlukan asset untuk mempertemukan penjual dan pembeli. Produk Memerlukan rantai supply yang panjang, seperti missal dari pedagang ke pengepul, dari pengepul ke distributor dan seterusnya. Produk mematok harga yang lebih tinggi. Sedangkan platform lebih murah karena sudah dipotong biaya untuk menyediakan asset dan  orang yang mempromosikan.

Platform tidak menimbulkan persaingan yang panjang, seperti go jek yang tidak akan bersaing dengan ojek pangkalan, kendaraan angkutan kota, dan perusahaan taksi melainkan mereka lebih mengandalkan kolaborasi antar mereka, dan lebih menciptakan pekerjaan yang efektif dan efisien.

Dilema pemenang akan menelan semuanya

Sesuatu yang timbul di dunia pasti menciptkan efek positif dan negative, disuatu sisi platform akan mengurangi rantai bisnis seperti perantara, membuat produk lebih murah, lebih efisien atau tidak menimbulkan pemborosan.

Disisi lain platform akan mengakibatkan dampak terjadinya peningkatan pengangguran, serta menyebabkan persaingan yang lebih besar. Adanya platform akan mengakibatkan persaingan yang besar antara pemilik produk. Serta akan memperbanyak pengangguran karena berkurangnya rantai supply.

Namun hal ini tidak boleh menyurutkan kita untuk berinovasi untuk memengkan persaingan dari platform-platform luat negeri. Seperti singapura, cina, bahkan amerika. Bila tidak terus berinovasi Indonesia akan menjadi budak bisnis platform dari luar negeri. Karena bisnis platform ini akan terus menjadi raksasa. Lantas bagaimana kita menghadapinya? Tentunya dengan memperkuat system pendidikan dan Kesehatan. Dengan memperkuat pendidikan kita akan terus mampu berfikir dan berinovasi.

 Rhenald kasali, shifting 2018

 

Comments

Popular posts from this blog

Proses Memasang GA4 di Blogspot Akhirnya Sukses Juga

  Tahapan pengembangan blogger hingga menjadi blogger yang profesional tidaklah sesimple yang saya bayangkan. Mulai dari membuat tulisan yang menarik dibaca, membuat Artikel yang menarik, menyesuaikan SEO, membuat domain, serta memasang TLD, hingga memasang GA4. Banyak istilah atau sesuatu yang baru dalam mengembangkan blog yang tidak saya ketahui sebelumnya. Apa itu domain, TLD, SEO hingga memasang GA4 makanan apa itu dan bagaimana saya menggunakannya. Akan tetapi setelah melalui proses dan panduan dari para mentor OBS pun membuat saya mudah memahami dan melakukan Langkah-langkahnya. Hingga kini sampailah pada tahap Proses memasang GA4 di blog akun saya. langkah pertama Proses Memasang GA pada blog dimulai dari mengkonfigurasi dari GA universal menjadi GA4 dari membuat akun  Nama akun diisi dengan nama akun yang telah anda buat, setelah membuat akun maka kita memilih lanjut.  Tahap kedua adalah mengcreate property data, kolom properti diisi dengan nama domain web yang anda punya

Apa Saja Keuntungan mengikuti kelas ODOP BLOGGER SQUAD?

  Awal mula saya mengetahui komunitas ODOP pada beberapa tahun yang lalu tepatnya pada tahun 2016 dari seorang bloger yang sempat saya ikuti tulisannya karena ketertarikan saya pada dunia pendidikan. Saya pun sempat mengikuti komunitas ODOP pada tahun tersebut, akan tetapi karena sesuatu kesibukan dan niatnya kurang kuat saya pun tidak dapat mengikuti sampai akhir. Pada tahun 2023 ini saya akhirnya menemukan lagi komunitas ini lewat media sosial dan saya pun memutuskan menata hati untuk mengikutinya sampai akhir. Materi-demi materi saya ikuti, tugas demi tugaspun saya kerjakan walapun mesti berhutang tulisan dan menjadi manusia deadliner, saya pun mampu menyelesaikannya. Sungguh kepuasan yang maksimal bisa menyelesaikan rekrutmen tersebut. Setelah lolos ikut rekrutmen saya dimana kami resmi menjadi anggota ODOP batch 11. Kami dimasukkan dalam grup besar dan diberikan pIlihan untuk mengikuti beberapa kelas. Saya lebih memilih mengikuti kelas ODOP Blogger Squad dengan tujuan saya b

Proses Memasang TLD Pada Blog Pribadiku

Proses membuat blog saya mulai pada sepuluh tahun yang lalu pada saat saya telah selesai kuliah. Pada saat itu saya berpikiran mengembangkan hobi saya dalam hal tulis menulis. Pada saat itu kemampuan menulis saya belum selancar dan menarik sekarang.   Jadi menulis pada saat itu hanya sebagai kebiasaan, belum memperhatikan kualitas dan kebermaknaan tulisan. Setelah itu saya berpikiran bagaimana caranya agar tulisan saya dapat dibaca oleh banyak orang. Kebetulan saya terlintas untuk membuat blog, karena saya banyak membaca blog dari para blogger terutama tentang pendidikan dan kebermaknaan hidup. Oleh sebab itu saya membuat blog meskipun belum secanggih, semenarik dan seniat sekarang dalam hal tulis-menulis. Pada saat itu saya belum ada kebiasaan menulis dalam blog. Karena ada beberapa keperluan yang harus saya jalankan pada saat setelah kuliah, selain itu juga saya belum mengetahui bagaimana cara mengembangkan blog agar menarik baik dari segi konten maupun dari segi desain blog . Se