Skip to main content

Dee Lestari Perempuan Inspiratif


sumber tatlerasia. Com

Salah satu sosok perempuan Inspiratif dalam kepenulisan adalah Dewi Lestari seorang penyanyi sekaligus penulis terkenal. Sebelum merambah dunia kepenulisan perempuan yang kita kenal sebagai Dee Lestari ini sempat bergabung dalam grup vokal AB Three yang anggotanya tiga orang perempuan Rida, Sita, Dewi. 

Perempuan kelahiran Bandung, 20 Januari 1976 ini telah banyak melahirkan novel-novel terkenal. Salah satu karya yang paling terkenal adalah Filosofi Kopi, perahu kertas, rapijali dan Supernova. 

Menurut beliau proses menulis merupakan perjalanan panjang yang dimulai dari kecil seperti menulis jurnal yang diekspresikan melalui perasaan kedalam tulisan. Sedangkan proses menulisnua sendiri memerlukan riset panjang dan dilakukan berkali-kali, melalui membaca puluhan buku dan perenungan. 

Kegagalan dalam penulisan merupakan hal yang lumrah. Penulisan naskah rapijali sebenarnya merupakan karya tulis gagal yang merupakan karya beliau 29 tahun yang lalu pada saat usia 17 tahun yang beliau tulis ulang. Tulisan ini merupakan tulisan bertema musik, yang terinspirasi dari anak desa yang bernama Ping yang memiliki bakat musik istimewa, tulisan tersebut berjudul Planet Ping. 

Dari pernyataan ini membuat saya berfikir harus berkarya sepanjang hayat, dan berusaha terus meskipun mengalami kegagalan. Kegagalan dapat menjadikan inspirasi bagi kita untuk berkarya lebih baik lagi. 


 
 







Comments

Popular posts from this blog

Proses Memasang GA4 di Blogspot Akhirnya Sukses Juga

  Tahapan pengembangan blogger hingga menjadi blogger yang profesional tidaklah sesimple yang saya bayangkan. Mulai dari membuat tulisan yang menarik dibaca, membuat Artikel yang menarik, menyesuaikan SEO, membuat domain, serta memasang TLD, hingga memasang GA4. Banyak istilah atau sesuatu yang baru dalam mengembangkan blog yang tidak saya ketahui sebelumnya. Apa itu domain, TLD, SEO hingga memasang GA4 makanan apa itu dan bagaimana saya menggunakannya. Akan tetapi setelah melalui proses dan panduan dari para mentor OBS pun membuat saya mudah memahami dan melakukan Langkah-langkahnya. Hingga kini sampailah pada tahap Proses memasang GA4 di blog akun saya. langkah pertama Proses Memasang GA pada blog dimulai dari mengkonfigurasi dari GA universal menjadi GA4 dari membuat akun  Nama akun diisi dengan nama akun yang telah anda buat, setelah membuat akun maka kita memilih lanjut.  Tahap kedua adalah mengcreate property data, kolom properti diisi dengan nama domain web yang anda punya

Apa Saja Keuntungan mengikuti kelas ODOP BLOGGER SQUAD?

  Awal mula saya mengetahui komunitas ODOP pada beberapa tahun yang lalu tepatnya pada tahun 2016 dari seorang bloger yang sempat saya ikuti tulisannya karena ketertarikan saya pada dunia pendidikan. Saya pun sempat mengikuti komunitas ODOP pada tahun tersebut, akan tetapi karena sesuatu kesibukan dan niatnya kurang kuat saya pun tidak dapat mengikuti sampai akhir. Pada tahun 2023 ini saya akhirnya menemukan lagi komunitas ini lewat media sosial dan saya pun memutuskan menata hati untuk mengikutinya sampai akhir. Materi-demi materi saya ikuti, tugas demi tugaspun saya kerjakan walapun mesti berhutang tulisan dan menjadi manusia deadliner, saya pun mampu menyelesaikannya. Sungguh kepuasan yang maksimal bisa menyelesaikan rekrutmen tersebut. Setelah lolos ikut rekrutmen saya dimana kami resmi menjadi anggota ODOP batch 11. Kami dimasukkan dalam grup besar dan diberikan pIlihan untuk mengikuti beberapa kelas. Saya lebih memilih mengikuti kelas ODOP Blogger Squad dengan tujuan saya b

Proses Memasang TLD Pada Blog Pribadiku

Proses membuat blog saya mulai pada sepuluh tahun yang lalu pada saat saya telah selesai kuliah. Pada saat itu saya berpikiran mengembangkan hobi saya dalam hal tulis menulis. Pada saat itu kemampuan menulis saya belum selancar dan menarik sekarang.   Jadi menulis pada saat itu hanya sebagai kebiasaan, belum memperhatikan kualitas dan kebermaknaan tulisan. Setelah itu saya berpikiran bagaimana caranya agar tulisan saya dapat dibaca oleh banyak orang. Kebetulan saya terlintas untuk membuat blog, karena saya banyak membaca blog dari para blogger terutama tentang pendidikan dan kebermaknaan hidup. Oleh sebab itu saya membuat blog meskipun belum secanggih, semenarik dan seniat sekarang dalam hal tulis-menulis. Pada saat itu saya belum ada kebiasaan menulis dalam blog. Karena ada beberapa keperluan yang harus saya jalankan pada saat setelah kuliah, selain itu juga saya belum mengetahui bagaimana cara mengembangkan blog agar menarik baik dari segi konten maupun dari segi desain blog . Se