Ngomong-ngomong
tentang pendidikan tidak akan ada habisnya, mulai dari pendidikan pra sekolah
sampai pendidikan orang dewasa. Semua orang pasti mengenal pendidikan, meskipun
hanya dalam taraf pendidikan keluarga. Ya pendidikan merupakan sebuah proses
dimana memberikan pengalaman kepada seseorang yang tadinya tidak tahu menjadi
tahu, dari tidak terampil menjadi orang yang terampil, bahkan pendidikan mampu menjadikan
orang yang tadinya berkelakuan tidak baik menjadi baik, atau bisa jadi
sebaliknya ketika transformasi pendidikan tidak tepat dapat menyebabkan
kesalahan yang fatal.
Bagi
sebagian orang pendidikan merupakan sebuah prioritas kebutuhan, mereka rela
berjuang meraih rizki, belajar mati-matian, merantau bertahun-tahun demi melanjutkan
cita-citanya. Bagi orang dikelompok ini pendidikan merupakan candu dimana
mereka selalu haus akan ilmu terutama menempuh pendidikan di ranah formal.
Setelah menyelesaikan suatu jenjang pendidikan mereka biasanya ingin sekali
menempuh pendidikan selanjutnya. Layaknya pecandu mereka merasa gelisah ketika proses
pendidikannya tidak tercapai.
Dikelompok
lain ada orang yang malas untuk menempuh pendidikan, biasanya mereka malas
untuk belajar dan pergi mencari ilmu keluar, bahkan sampai putus sekolah tanpa
alasan yang rasional. Orang dikelompok ini biasanya hanya beranggapan bahwa
menempuh pendidikan tidak ada gunannya dan menghabiskan waktu saja. Banyak
orang yang beranggapan bahwa lebih baik bekerja dari pada menghabiskan uang
untuk menempuh pendidikan toh akhirnya berpendidikan tapi nganggur. Mereka berpikiran
bahwa pendidikan seperti racun yang membuatnya capek berfikir, dan tidak
memikirkan pengalaman setelah selesai menempuhnya.
Nah
bagi Anda yang menganggap pendidikan itu penting alangkah baiknya hasil dari
pendidikan itu digunakan untuk memotivasi orang lain, dan membantu orang lain
agar menjadi lebih baik. Sedangkan untuk yang merasa pendidikan itu merupakan
racun alangkah baiknya kita berfikir bahwa pendidikan itu dapat membuat kita
lebih dewasa, terampil, dan bisa menjadikan orang yang rasional dalam
bertindak.
Pendidikan
tidak harus didapat disekolah, bisa juga ditempuh di lembaga keluarga,
masyarakat, dipengajian, atau diperkumpulan tertentu. Maka janganlah kita malas
untuk berkumpul dan mendengarkan orang-orang yang berilmu.
# day 1
# odopbatc6
#onedayonepost
# day 1
# odopbatc6
#onedayonepost
Comments
Post a Comment